IGD : (0286) 479-510 Info : (0286) 479-030 Pendaftaran : (0286) 479-454 WA : 08112992111 HotLine Keluhan : 08112705252

Kesetiaan Yang Teruji

Monday, 25 October 2021 08:17 WIB
rsemanuel-cover-news-2021/12/18/kesetiaan-yang-teruji
Gbr. Cover Kesetiaan Yang Teruji - RSEMANUEL ©2021

Bacaan: Lukas 16:10-15

*_Barangsiapa setia dalam perkara-perkara kecil, ia setia juga dalam perkara-perkara besar. Dan barangsiapa tidak benar dalam perkara-perkara kecil, ia tidak benar juga dalam perkara-perkara besar_* (16:10).

Janji, sumpah, ikrar atau apa lagi namanya, sungguh tidak terlalu sulit diucapkan, bahkan terlalu mudah mengatakannya. Tidak sesulit jika kata-kata itu direnungkan dan dihayati makna dan konskwensinya. Itulah sebabnya, seberapa orang mengatakan atau mengucapkan janji, sumpah, ikrar itu, ya sejumlah itu pelanggaran itu dilakakukan. Sebab orang mengatakan sumpah dan orang itu juga yang melanggarnya.

Jadi, betapa tidak mudah untuk bersikap konsekwen dan konsisten, bahkan juga untuk apa yang kita sanggupi sendiri. Ini bisa tentang apapun dan oleh siapapun serta terhadap siapapun. Batu ujinya adalah setiap beban tanggung jawab. Bagaimana aku memelihara rasa tanggung jawabku.

Mamon adalah hal-hal yang bersifat duniawi atau yang mewakili persoalan-persoalan duniawi. Jadi yang hendak dikatakan oleh Tuhan Yesus dalam bacaan kita hari ini kira-kira begini: bukan berat atau ringannya sesuatu yang harus kamu pertanggung jawabkan, tetapi bagaimana kamu bertanggung jawab. Kalau dalam hal urusan duniawi saja kamu tidak setia, bagaimana mungkin kamu bisa setia terhadap hal-hal yang berhubungan dengan Kerajaan Allah. Tetapi pemahaman pada jaman sekarang tidak ada pemisahan secara tajam antara hal duniawi dan hal rohani. Sebab semuanya diciptakan oleh Allah dan untuk kemuliaan Allah (Roma 11:36)

Mengenai semuanya ini kepada kita dituntut kesetiaan. Dalam setiap urusan yang kepada kita terletak tanggung jawab maka disitulah kesetiaan kita diuji. Kesetiaan ini merupakan salah satu dari buah Roh (Galatia 5:22-23). Maka kita perlu untuk selalu berdoa mohon Roh Kudus menolong kita agar dimampukan menjaga kesetiaan kita dalam segala sesuatu yang kita kerjakan bagi Tuhan dan sesama. Amin.

 

Salam : Pastoral

Penulis : pastoral
Kategori : RENUNGAN
Total Views : 526