Edukasi Kesehatan Ginjal Dalam Rangka Peringatan Hari Ginjal Sedunia 2024
Gbr. Cover Edukasi Kesehatan Ginjal Dalam Rangka Peringatan Hari Ginjal Sedunia 2024 - RSEMANUEL ©2024
Pada Kamis, 7 Maret 2024, Rumah Sakit Emanuel merayakan Hari Ginjal Sedunia dengan mengadakan serangkaian kegiatan edukasi yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan ginjal. Sebagai bagian dari peringatan Hari Ginjal Sedunia atau World Kidney Day (WKD), kegiatan ini bertujuan untuk mengkampanyekan kesadaran global terhadap kesehatan ginjal serta mengedukasi tentang upaya pencegahan dan pengelolaan penyakit ginjal.
Tema peringatan Hari Ginjal Sedunia tahun ini di Rumah Sakit Emanuel adalah "Memajukan akses yang adil terhadap layanan dan praktik pengobatan yang optimal" Hal ini menggarisbawahi pentingnya akses yang adil terhadap layanan kesehatan, terutama dalam diagnosis, pengobatan, dan perawatan ginjal. Melalui tema ini, Rumah Sakit Emanuel ingin memastikan bahwa setiap individu memiliki kesempatan yang sama untuk mendapatkan akses terhadap perawatan yang optimal untuk kesehatan ginjal mereka.
Dengan peringatan Hari Ginjal Sedunia, Rumah Sakit Emanuel menegaskan komitmennya untuk terus mendukung kesehatan ginjal masyarakat dan berperan aktif dalam meningkatkan kesadaran serta aksesibilitas terhadap layanan kesehatan yang berkualitas bagi semua.
Penulis | : tim_medsos |
Kategori | : BERITA |
Total Views | : 356 |